Media Unit1
Senin, 20 Januari 2025.
Pencak silat adalah sebuah seni bela diri asli nusantara. Seni bela diri tradisional yang satu ini ini memiliki pamor yang begitu luas, baik secara nasional hingga kancah internasional. Pencak silat diketahui menjadi salah satu bela diri yang cukup populer , misalnya seperti Malaysia, Brunei, dan Singapura, Filipina, dan Thailand selatan sesuai dengan penyebaran suku bangsa Nusantara di masa lalu.
Hingga ilmu pencak silat turun temurun tidak terkecuali kepada pelajar di Indonesia.
Terbukti, SMAN 1 badar kabupaten Aceh Tenggara semenjak kepemimpinan kepala sekolah Dede suhery SPd.MPd mampu membawa dan merubah sekolah itu menjadi rebutan oleh siswa baru untuk dapat menduduki SMAN 1 badar Aceh Tenggara.
Bukan tanpa alasan, mereka yang memiliki animo yang tinggi karena SMAN 1 badar sudah menjadi ajang prestasi dalam berbagai hal, ini adalah semenjak strategi pemimpin yang begitu getol dan sungguh sungguh untuk mengutamakan prestasi demi prestasi kepada siswa/siswi disekolah itu. Selain belajar formal Dede Suhery SPd. MPd juga memberikan ekstrakulikuler tambahan pada siswa nya.
Diantara nya, ilmu beladiri senj pencak silat, karate, dan berbagai jenis ekstrakurikuler lain nya.
Untuk mengasah kemampuan tim pencak silat nya, atas nama SMAN 1 badar ikut andil dalam acara rutinitas hut 32 pertandingan Perguruan pencak silat wali suci agara tingkat pelajar yang dilaksanakan di gedung KONI agara pada minggu 19 Januari 2025 jalan terminal terpadu.
Dengan ketangkasan dan kesungguhan terbukti tim pencak silat SMAN 1 badar mampu menunjukan taring nya, sehingga berhasil meraih juara 1 pencak silat tingkat pelajar Aceh Tenggara.
Dede Suhery selaku kepala sekolah merasa bangga dan berterimakasih kepada tim pelatih yang mana SMAN 1 badar kembali mengukir prestasi merebut juara 1 kepada awak media Unut1 melalu telpon seluler nya.
Harapan saya, ke depan nya SMAN1 badar akan terus sungguh sungguh berlatih untuk mempertahankan prestasi ini, karena merebut lebih mudah daripada mempertahan kan, tambah nya.
Dede Suhery juga menyampaikan kepada awak media unit1 bahwa saya akan terus berkomitmen dalam menjalankan amanah undang undang dasar untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Tutup Dede Suhery SPd. MPd.