Pastikan Harga Sembako Tetap Stabil Jelang Nataru, Babinsa  Sriwedari Sambangi Swalayan Sami Luwes

Pastikan Harga Sembako Tetap Stabil Jelang Nataru, Babinsa  Sriwedari Sambangi Swalayan Sami Luwes

Media Unit 1
Rabu, 11 Desember 2024

Surakarta - menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru)  Babinsa Kelurahan Sriwedari Koramil 01/Laweyan, Kodim 0735/Surakarta, Serka Widodo dan Serda Fredo monitoring harga sembako di wilayah binaan bertempat di Swalayan Sami Luwes, jl. Honggowongso No.02, Rt.03/Rw.03 Sriwedari, Kecamatan Laweyan, Rabu (11/12/2024).

Kegiatan yang dilakukan Babinsa Sriwedari tersebut rutin dilaksanakan guna memberikan rasa aman, nyaman kepada warga masyarakat yang berbelanja juga pemantauan, pengecekan terhadap harga bahan pokok sekaligus memastikan ketersediaan stok bahan pokok untuk kebutuhan warga masyarakat.

Ditegaskan Serka Widodo pemantauan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi kelangkaan bahan pokok agar supaya kebutuhan warga masyarakat akan bahan pokok bisa tercukupi.

"Dengan adanya kegiatan pengecekan secara langsung dilapangan, harapannya semoga harga sembako yang ada di Sami luwes tetap stabil, serta tidak ada kenaikan yang signifikan."tuturnya .

"Sejauh ini harga bahan pokok cukup stabil menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru."tukasnya.

Penulis : Arda 72